AMD Zen Janjikan Performa Lebih Kencang dan Efisien - Arlina Tech

AMD Zen Janjikan Performa Lebih Kencang dan Efisien

AMD Zen Janjikan Performa Lebih Kencang dan Efisien

AMD Zen Janjikan Performa Lebih Kencang dan Efisien - AMD siap kembali memperpanas persaingan di ranah prosesor dengan mempersiapkan generasi terbaru yang diberinama ‘Zen’. Dengan prosesor anyar ini, AMD tentunya menjanjikan Zen memiliki peningkatan performa yang jauh melebihi pendahulunya, dan mampu bekerja dengan lebih efisien.

AMD Zen Janjikan Performa Lebih Kencang dan Efisien

Instruction per clock meningkat 40 persen


Dalam sebuah acara di San Francisco beberapa waktu yang lalu, AMD memamerkan kemampuan dari Zen dan menjelaskan bahwa ada peningkatan yang sangat signifikan pada Instruction per clock dari prosesor Zen.

“Dengan Zen kami bertujuan untuk melakukan apa yang mungkin tidak pernah terfikir memberikan peningkatan 40 persen dalam instructions per clock sembari mempertahankan kebutuhan daya seperti yang dilakukan generasi sebelumnya,” kata Mark Papermaster, senior vice president and chief technology officer AMD.

Selama acara tersebut AMD mendemostrasikan prosesor desktop dengan 8-core, 16 thread ‘Summit Ridge’ dan terbukti berhasil melampaui performa pesaingnya dengan konfigurasi yang sama ketika menjalankan sofware render.

Prosesor Zen memiliki beberapa kemajuan arsitektur yang dirancang untuk meningkatkan performa, throughput, dan efisiensi produk AMD masa depan. Zen didasarkan pada desain clean-sheet dan fitur hierarki cache yang baru, teknik prediksi percabangan yang ditingkatkan dan simultaneous multi threading (SMT).

Kemajuan ini memungkinkan Zen untuk bisa memenuhi kebutuhan berbagai aplikasi, termasuk perangkat tanpa kipas 2-in-1, embedded system, komputasi kinerja tinggi, dan datacenter.

Menggunakan Socket AMD AM4


Summit Ridge desktop berbasi Zen diharapkan akan lebih dulu meluncur ke pasaran. Prosesor ini memanfaatkan socket AMD AM4, infrastruktur socket baru yang kompatibel dengan generasi ke-7 prosesor dekstop AMD A-Series.

Sekadar informasi, AMD AM4 memiliki teknologi utama seperti DDR4 memory, PCIe Gen 3, USB 3.1 Gen2 10 Gbps, NVMe, dan SATA Express. Sistem desktop pertama yang menampilkan Generasi ke-7 prosesor AMD A-Series dan socket AM4 baru dijadwalkan untuk dikirim di paruh kedua 2016.
Please write your comments