Setelah merilis smartphone full-screen Vivo V7+ beberapa hari yang lalu, perusahaan tampaknya tengah menyiapkan smartphone full-screen lainnya yang akan menjadi Vivo X20 dan X20A. Meski belum diketahui apa perbedaan utama dari kedua smartphone tersebut, namun baru-baru ini Vivo X20A muncul di database Geekbench dengan mengungkapkan beberapa spesifikasi yang diusungnya.
Vivo X20A mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 660 yang memiliki prosesor octa-core dengan clockspeed 1.84GHz yang disandingkan dengan kapasitas RAM sebesar 4GB. Sementara untuk sistem operasi yang dijalankan adalah Android 7.1.1 Nougat.
Sementara bocoran mengenai Vivo X20 sebelumnya juga sempat muncul, dimana Vivo X20 mengusung chipset yang sama, yakni Snapdragon 660 namun memiliki RAM 6GB. Tampaknya Vivo X20A akan menjadi varian yang lebih rendah dari Vivo X20.
Vivo X20 akan hadir dengan desain full-screen, dimana ukuran layar yang diusungnya seluas 5,9 inci (18:9) dengan resolusi 1080×2160 piksel. Selain itu, smartphone ini juga dikatakan akan hadir dengan kamera depan beresolusi 24MP dan kamera utama beresolusi 24MP juga. Tak ketinggalan, Vivo X20 juga hadir dengan baterai beresolusi 3.500mAh.
Baik Vivo X20 dan X20A telah disertifikasi oleh TENAA. Sementara itu, perusahaan juga telah mengkonfirmasi bahwa Vivo X20 akan meluncur pada tanggal 21 September mendatang, dimana perusahaan juga diharapkan meluncurkan Vivo X20A juga.
Vivo X20 dengan Snapdragon 660
Share This
Related Posts
Apa Sih Perbedaan Quick Charge dan Fast Charging?Dewasa ini, kita kerap sekali mendengar berita banyak Smartphone yang sudah support Quick Charge 3.0 dan ada juga ada yang menyebut dengan sebutan Fast Charging… Read More
Merk HP yang Paling Dicari di IndonesiaKemajuan teknologi untuk saat sekarang memang berkembang sangat pesat, apalagi pada teknologi telekomunikasi yang semakin maju saja. Apalagi dengan yang namany… Read More
Lebih Mengenal Prosessor Mobile ARMTahukah Anda prosesor macam apa yang dipakai iPhone, iPad, serta kebanyakan perangkat Android yang ada di pasar? Kebanyakan perangkat mobile menggunakan proseso… Read More
Aplikasi Android Terbaik Menurut Google 2018Sebagai pengguna smartphone, kamu tentu ingin menggunakan aplikasi terbaik yang benar-benar layak didownload. Untuk itu kamu akan bertanya dengan mbah google ap… Read More
Apa HP Refurbish Masih Layak Untuk Dibeli?Pernah pergi toko ponsel, kemudian menemukan ponsel resmi yang dijual sangat miring ketimbang harga aslinya? Jika pernah, hati-hati, bisa jadi itu ponsel merupa… Read More