Beberapa Masalah Smartphone iPhone - Arlina Tech

Beberapa Masalah Smartphone iPhone

Beberapa Masalah Smartphone iPhone

iPhone merupakan ponsel buatan Apple yang terkenal memiliki performa memuaskan. Namun, bukan berarti iPhone bebas dari masalah, apalagi setelah dipakai untuk waktu yang lama.

Beberapa Masalah Smartphone iPhone

Berikut adalah tiga masalah yang sering dialami oleh para pengguna iPhone dan cara mengatasinya.

Baterai boros


Salah satu cara mengatasi baterai boros adalah dengan melihat aplikasi yang paling banyak memakan daya baterai. Anda bisa melihatnya pada bagian ‘battery usage’ di pengaturan.

Selain itu, baterai juga bisa menjadi boros ketika GPS dan fitur ‘Hey Siri’ selalu menyala. Untuk mematikannya, anda bisa masuk ke bagian pengaturan.

Ponsel panas saat diisi daya


Penyebab masalah ini yang paling banyak ditemui adalah karena adanya penggunaan kabel atau kepala charger yang bukan resmi milik Apple.

Kabel maupun kepala charger yang diproduksi oleh pihak ketiga memang memiliki harga yang lebih murah. Tetapi, penggunaan dalam waktu lama dapat menimbulkan masalah pada iPhone anda.

Mati mendadak


Meski cukup banyak dialami, namun masalah ini cukup rumit ditangani. Beberapa mengatakan bahwa baterai perlu dikalibrasi ulang. Caranya adalah dengan membiarkan baterai iPhone habis total, baru mengisinya kembali hinga 100 persen.

Selain itu, tidak ada salahnya untuk selalu mengecek dan melakukan pembaruan pada software. Jika iPhone anda sudah menggunakan versi terbaru, cobalah reset iPhone anda.

Tentunya jangan lupa untuk melakukan backup agar data anda dapat langsung dikembalikan lagi setelah anda melakukan reset.
Please write your comments