Koleksi Aplikasi Pendidikan di Android - Arlina Tech

Koleksi Aplikasi Pendidikan di Android

Koleksi Aplikasi Pendidikan di Android

Penggunaan smartphone yang kian berkembang pesat membuat semua orang mengikuti perkembangannya. begitu pula dengan anak-anak remaja yang lebih pintar mengaplikasikan smartphone daripada orang tuanya.

Koleksi Aplikasi Pendidikan di Android

Untuk itu, para orang tua harus selektif dalam memilih aplikasi untuk anak mereka.

Kini ada aplikasi pendidikan di android yang membuat kalian para orang tua merasa lega untuk memberikan izin anaknya menggunakan smartphone dengan adanya aplikasi pintar untuk belajar.

Aplikasi pendidikan di Android yang bisa membantu Belajar


Aplikasi apa coba yang tidak tersedia di internet? Semua aplikasi ada di internet, sehingga membuat kalian harus pintar dalam memilah dan memilih.

mana yang layak untuk kalian berikan kepada anak maupun saudara kalian.

Untuk itu, aplikasi pendidikan di android ini sangat recomended buat kalian install sebagai aplikasi android yang menambah wawasan.

1. Belajar bahasa Inggris lebih seru dengan Duolingo


Duolingo merupakan aplikasi gratis untuk kalian yang ingin belajar bahasa asing dengan mudah dan cepat.

Aplikasi pendidikan gratis ini tidak terdapat iklan yang dapat mengganggu kalian.

pendidikan yang terdapat pada duolingo pun setara dengan pendidikan di universitas yang dikemas dengan berbagai gambar dan vocal layaknya kalian sedang bermain game.

Nah, jika kalian tertarik menggunakannya maka download segera di Google Play Store.

2. Punya PR sulit? tanya aja di aplikasi Brainly


Brainly adalah aplikasi yang tersedia di Google Play Store, nah jika kalian ingin mempersiapkan sebuah ujian baik ujian sekolah maupun ujian formal lainnya.

Maka aplikasi pendidikan di android ini sangat cocok untuk kalian.

Selain itu aplikasi ini juga tersedia beberapa latihan soal dari tahun ke tahun, karya ilmiah maupun rangkuman praktikum serta masih banyak lagi.

Hebatnya lagi, aplikasi ini mempunyai komunitas brainly jadi kalian bisa menanyakan pertanyaan.

Pertanyaan anda akan dijawab oleh guru atapun sesorang yang ahli di bidangnya.

Cakupan pertanyaan dari IPA sampai IPS, jadi buat anda pelajar wajib punya aplikasi ini.

3. Belajar matematika seru dengan aplikasi Trik Matematika


Kalau di bimbel ada cara cepat rumus matematika, sekarang ada aplikasinya di android.

Trik matematika adalah aplikasi pintar untuk belajar matematika, jadi kalian yang merasa lemah dalam hal matematika sangat cocok untuk mempunyai aplikasi ini.

Selain mudah digunakan, aplikasi ini juga menyediakan versi berbayar dan gratis.

Trik matematika ini mempunyai banyak sekali trik yang mampu menyelesaikan soal yang rumit sekalipun seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian serta masih banyak lagi.

Untuk itu, download segera di Google Play Store ya biar kalian makin pintar matematika tentunya.

4. Belajar seru dengan banyak orang di aplikasi Edmodo


Edmodo merupakan salah satu aplikasi pendidikan yang dapat dengan mudah digunakan di android kalian.

Aplikasi yang berbasis pendidikan global ini dapat membantu para siswa berinteraksi terhadap guru atau orang-orang yang professional di bidang pendidikan.

Edmoko adalah aplikasi pendidikan yang menyerupai facebook yang menggunakan dunia maya tetapi aplikasi ini focus terhadap pendidikan sebagai media belajar yang mengasyikkan.

Aplikasi ini juga mendorong semangat pembelajaran para guru dengan cara yang kreatif dengan melibatkan para siswa.

5. Belajar online seru dengan aplikasi Quipper


Rekomendasi aplikasi pendidikan di android yang wajib diinstall berikutnya adalah Quipper.

Sebuah aplikasi pendidikan yang mempunyai fitur lengkap dan dapat diatur jadwal belajarnya sesuai yang kalian inginkan.

Aplikasi ini dirancang khusus untuk pendidikan dari sekolah dasar hingga menengah.

Nah, cara penggunaannya juga mudah kok jika kalian ingin melihat soal-soalnya cukup mempunyai aplikasi Quipper di android kalian.

Soal-soal di dalam aplikasi Quipper ini juga bisa di download jadi kalian tidak online sepanjang mengerjakan soalnya, sehingga setelah selesai mengerjakan soal tersebut kalian dapat mengirimnya secara online, mudah bukan.

Kesimpulan


Belajar tidak harus selalu di sekolah, dengan adanya teknologi anda bisa belajar dimanapun menggunakan smartpone kalian.

Aplikasi pendidikan di android sangat bermanfaat untuk menambah wawasan kalian jadi beberapa rekomendasi aplikasi android yang wajib diinstall diatas akan sangat berguna bagi kalian dan orang-orang yang kalian sayangi.
Please write your comments