Melanjutkan kesuksesan dari perangkat Honor 7A, hari ini Honor meluncurkan smartphone yang lebih murah dengan nama Honor 7S.
Mengikuti tren saat ini, Honor 7S telah dibekali dengan layar 5,45 inci yang beresolusi HD+ (1.440 x 720 piksel), berteknologi LCD, dan beraspek rasio 18:9 yang memenuhi bagian depannya. Bahkan bezel bagian atasnya pun menjadi lebih kecil dibandingkan smartphone dengan layar 16:9.
Untuk menekan harganya, Honor 7S ini tidak dibekali dengan sensor fingerprint di bagian belakangnya. Namun pihak Honor menghadirkan fitur Face Unlock sebagai alternatifnya sehingga memungkinkan penggunanya dapat membuka kunci smartphone hanya menggunakan wajahnya.
Dapur pacunya sendiri dipercayakan pada chipset MediaTek MT6739 Quad-core berkecepatan 1,5 GHz lengkap dengan GPU PowerVR GE8100. Dalam mengimbangi kemampuan chipset tersebut, Honor juga telah menyamatkan RAM 2 GB dan storage internal 16 GB pada Honor 7S ini.
Apabila penyimpanan internalnya dirasa kurang, maka penggunanya dapat menambahkan microSD hingga kapasitas 256 GB. Sementara baterai berkapasitas 3020 mAh dipercaya menjadi energi kehidupan dari smartphone ini.
Bahkan pihak Honor pun telah menyematkan fitur Smart battery management 6.0 yang memungkinkan daya tahan baterai lebih awet karena penggunaan energi yang pintar sehingga smartphone dapat digunakan hampir seharian dalam penggunaan normal.
Soal urusan kamera, Honor telah membekali 7S dengan kamera belakang beresolusi 13 MP, PDAF, dan LED Flash yang dapat menghasilkan foto dengan kualitas baik. Sementara kamera depannya memiliki resolusi 5 MP dan LED Flash yang sudah cukup untuk foto selfie maupun video call.
Tak ketinggalan, Bluetooth, WiFi, port microUSB 2.0, port jack audio 3,5mm, dan sistem operasi EMUI 8.0 berbasiskan Android 8.1 Oreo telah hadir di dalamnya. Honor 7S akan mulai dijual di Lazada Indonesia mulai tanggal 11 Juli 2018 dengan harga spesial pada hari tersebut mencapai Rp 1.499.000. Sementara harga normalnya menjadi Rp 1.599.000.
Smartphone Honor 7S Telah Hadir di Indonesia
Share This
Related Posts
Zotac ZBOX PI220 PC Seukuran FlashdiskZotac ZBOX PI220 PC Seukuran Flashdisk - Zotac turut meramaikan tren mini PC dengan wujud flashdisk (PC Sticks) dengan mengumumkan Zotac ZBOX PI220.Zotac ZBOX P… Read More
Bermain VR dengan Oculus Ritft Tak Perlu PC Spek TinggiBermain VR dengan Oculus Ritft Tak Perlu PC Spek Tinggi - Memiliki headset VR canggih seperti Oculus Rift atau HTC Vive memang menjadi idaman banyak kalangan, t… Read More
Intel Luncurkan Apollo Lake Chipset untuk PC MurahIntel Luncurkan Apollo Lake Chipset untuk PC Murah - Setelah belum lama ini secara resmi memperkenalkan generasi terbaru dari chipset kencang mereka yang diberi… Read More
MSI Vortex Gaming Desktop Mini Mendukung VRMSI Vortex Gaming Desktop Mini Mendukung VR - Seiring dengan semakin populernya Virtual Reality, MSI sudah punya produk andalannya sendiri. Diberinama MSI Vorte… Read More
Logitech Party Collection Wireless Mouse 2016Logitech Party Collection Wireless Mouse 2016 - Sudah mulai bosan dengan mouse Anda sehari-hari? Jika iya, Logitech baru saja meluncurkan koleksi mouse trendi y… Read More