Logitech C922 Pro Stream Webcam untuk Gamer - Konten siaran langsung atau live streaming di kanal Youtube saat ini tengah banyak diminati. Melihat peluang inilah Logitech mengumumkan webcam bernama Logitech C922 Pro Stream.
Membidik para gamer dan vlogger profesional, Logitech C922 Pro Stream dioptimalkan untuk bisa menghasilkan video yang tajam dan berkualitas. Webcam ini mendukung perekaman video di resolusi Full HD 1920 x 1080 pixel 30 fps atau resolusi HD 720p di 60fps. Proses unggah video pun diklaim sangat cepat dengan dukungan kompresi video H.264 yang tidak akan menyita banyak bandwith sehingga tidak akan mengganggu kegiatan bermain game saat proses live streaming berlangsung.
Di sektor audio, Logitech C922 Pro Stream telah dilengkapi dengan mic dual omni directional dengan fitur penangkal bising yang bisa menangkap suara dari segala arah dengan hasil yang jernih. Agar hasil perekaman video bisa tetap konsisten, webcam ini juga memiliki fitur pengaturan tingkat pencahayaan dan autofokus otomatis yang akan menyesuaikan pergerakan para gamer dan kondisi pencahayaan di dalam ruangan.
Selain itu, Logitech C922 Pro Stream juga didukung dengan fitur penggantian latar yang sangat mudah tanpa memerlukan layar hijau. Jadi, Anda bisa dengan mudah memasukkan gambar live stremaing ke dalam game saat sedang live streaming di Youtube.
Jika berminat, Logitech C922 Pro Stream akan dijual dengan harga US$99.
Logitech C922 Pro Stream Webcam untuk Gamer
Share This
Related Posts
Bermain VR dengan Oculus Ritft Tak Perlu PC Spek TinggiBermain VR dengan Oculus Ritft Tak Perlu PC Spek Tinggi - Memiliki headset VR canggih seperti Oculus Rift atau HTC Vive memang menjadi idaman banyak kalangan, t… Read More
Intel Xeon E5-2600 v4 22 Core BroadwellIntel Xeon E5-2600 v4 22 Core Broadwell - Intel baru-baru ini memperkenalkan prosesor terbaru mereka yang ditujukan untuk server dan workstation, Xeon E5-2600 v… Read More
Razer Kraken V2 dengan Custom-Tuned DriverRazer Kraken V2 dengan Custom-Tuned Driver - Razer baru-baru ini memperkenalkan versi terbaru dari seri headset gaming andalannya, yakni Razer Kraken Pro V2 dan… Read More
Peripheral Steelseries Rival 700 Gaming MousePeripheral Steelseries Rival 700 Gaming Mouse - Peripheral gaming yang dibekali dengan fitur yang mampu memberikan efek getaran biasanya ditemukan pada controll… Read More
Logitech Party Collection Wireless Mouse 2016Logitech Party Collection Wireless Mouse 2016 - Sudah mulai bosan dengan mouse Anda sehari-hari? Jika iya, Logitech baru saja meluncurkan koleksi mouse trendi y… Read More