Pada bulan Maret 2018 silam, Sharp secara resmi telah meluncurkan smartphone kelas menengahnya yang bernama Sharp Aquos S3.
Perangkat yang satu ini dibekali dengan layar 6 inci yang beresolusi Full HD+ (2.160 x 1.080 piksel), berteknologi IGZO IPS LCD, dan beraspek rasio 18:9 yang memenuhi bagian depannya. Mengikuti tren saat ini, Sharp Aquos S3 telah dilengkapi dengan poni atau notch di bagian atasnya.
Apabila Sharp Aquos S3 menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 630 dan storage internal 128 GB, maka Sharp Aquos S3 yang hadir baru-baru ini telah menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 660 Octa-core dan storage internal 128 GB.
Sementara RAM yang digunakan tetap sama mencapai kapasitas 6 GB. Dengan kombinasi hardware ini memungkinkan Sharp Aquos S3 terbaru ini memiliki performa yang lebih bertenaga dibandingkan generasi sebelumnya.
Terutama chipset Qualcomm Snapdragon 660 Octa-core memiliki performa yang sangat bertenaga dan menjadi tandingan dari MediaTek Helio P60 Octa-core. Meskipun baterainya tetap memiliki kapasitas 3.200 mAh, namun fitur Wireless Charging telah dihadirkan pada smartphone terbaru ini.
Sekilas, fitur Wireless Charging ini memungkinkan smartphone dapat dicas tanpa menggunakan kabel hanya dengan menggunakan Wireless Pad yang telah disediakan oleh pihak Sharp. Selain itu, baterainya juga dilengkapi dengan fitur Quick Charge 3.0 untuk pengisian daya baterai yang sangat cepat.
Soal urusan fotogorafi, Sharp Aquos S3 akan menggunakan dua kamera utama dengan kombinasi 12 MP + 13 MP yang dapat menghasilkan foto bokeh (background blur) dengan instan dan rapi. Selain itu, fitur 2x lossless juga dihadirkan pada kameranya yang memungkinkan pengambilan foto dengan jarak 2 kali lebih jauh tanpa pecah.
Sementara kamera depannya memiliki resolusi 16 MP yang dapat menghasilkan foto selfie atau wefie dengan baik. Sensor fingerprint juga telah dihadirkan pada bagian belakangnya yang memudahkan penggunanya untuk membuka kunci smartphone hanya dengan menggunakan sidik jari.
Sebagai alternatif dari sensor fingerprint, Sharp Aquos S3 terbaru ini dilengkapi dengan fitur Face Unlock yang memungkinkan penggunanya dapat membuka kunci smartphone hanya menggunakan wajah.
Tak ketinggalan, dukungan dua kartu SIM, jaringan 4G-LTE, WiFi, Bluetooth, NFC, Bluetooth 5.0 dan sistem operasi Android 8.0 Oreo telah hadir di dalamnya. Untuk harganya sendiri mencapai US$470 atau sekitar Rp 6,5 juta.