Di kuartal kedua tahun 2018 ini, merek ASUS menjadi salah satu produsen smartphone paling populer. Hal ini berhubungan dengan ASUS yang menggencarkan agenda penjualan di tanah air melalui banyak produk terbaru yang tersedia di berbagai toko online.
Nah, rekomendasi smartphone ASUS seri apa saja yang bisa kamu beli? Inilah 5 smartphone ASUS terbaru yang bisa kamu beli secara resmi di tahun 2018.
ASUS ZenFone Live L1
Produk pertama adalah ZenFone Live L1. Dijual dengan banderol terjangkau mulai Rp1.299.000, smartphone ini tawarkan desain compact dan layar kekinian dengan rasio 18:9 seluas 5,5 inch beresolusi HD+.
Dilengkapi baterai tangguh berkapasitas 3.000 mAh, ZenFone Live L1 juga memiliki kamera andal melalui sensor belakang 13 MP dengan PDAF dan kamera depan 5 MP dengan fitur Softlight LED flash. Soal performa, smartphone ini andalkan chipset Snapdragon 425 dengan RAM 2GB dan memori internal 16GB.
ASUS ZenFone Max Pro (M1)
Menjadi salah satu smartphone paling diburu di Indonesia, ZenFone Max Plus (M1) tawarkan spesifikasi keren dengan harga jual bersaing. Ditawarkan seharga Rp2.199.000, smartphone ini mengusung desain mewah berbahan metal yang dipadukan layar full view 6 inch beresolusi Full HD+.
Bersaing kuat dengan Xiaomi Redmi Note 5, smartphone ini membawa fitur dual kamera belakang 13 MP + 5 MP dan kamera depan 8 MP. Di sektor performa, ZenFone Max Plus (M1) menggunakan SoC dari Snapdragon 636 dengan RAM 3GB dan memori internal 32GB.
ASUS Zenfone 5Q
Dirancang khusus untuk kamu yang gemar berfoto, ASUS Zenfone 5Q hadir dengan empat buah kamera. Kamu bisa menggunakan dual kamera depan 20 MP dengan dukungan Sony image sensor dan dual kamera belakang beresolusi 16 MP. Melalui dukungan fitur fotografi tersebut, kamu pun bisa menangkap foto berkualitas prima termasuk merekam video dengan stabil berkat adanya fitur EIS.
Sama seperti smartphone ASUS keluaran tahun 2018 lainnya, seri ini mengusung layar 6-inci Full HD+ dengan rasio 18:9. Dijual dengan banderol Rp3,4 jutaan, Zenfone 5Q didukung chipset Snapdragon 630 dengan RAM 4GB untuk menopang performa.
ASUS ZenFone 5
Ditawarkan dengan banderol Rp3.999.000 (Melalui Flash Sale) dan Rp4.299.000 (Harga normal), ASUS ZenFone 5 resmi dirilis membawa fitur fotografi yang keren. Berkat dukungan teknologi Artificial Intelligence (AI), dual kamera 12 MP dari sensor Sony IMX363 yang terletak di bagian belakang mampu bekerja secara pintar untuk menangkap gambar di berbagai kondisi pencahayaan. Tak lupa, kamera 8 MP di bagian depan pun diklaim bekerja maksimal saat dipakai dalam kondisi cahaya minim.
Keunggulan lain dari jagoan ASUS terbaru ini adalah penggunaan chipset Qualcomm Snapdragon 636 yang terkenal hemat daya, berpadu dengan RAM 4GB yang andal untuk menopang kebutuhan multitasking. Tawarkan desain berkelas melalui balutan kaca 2,5D, ZenFone 5 juga dilengkapi dengan baterai berkapasitas 3.300 mAh.
ASUS ZenFone 5Z
Terakhir adalah ZenFone 5Z sebagai varian tertinggi dari smartphone ASUS yang meluncur pada tahun 2018 ini. Dijual mulai Rp6.499.000, ZenFone 5Z merupakan smarphone paling ekonomis dengan chipset sekelas Qualcomm Snapdragon 845 yang turut didukung dengan RAM 6GB, memori internal 128GB dan teknologi Qualcomm Artificial Intelligence Engine.
Di sektor kamera, flagship dari ASUS ini disertai fitur dual kamera belakang 12MP dari Sony IMX363 dan kamera depan 8 MP dengan lensa 24mm. Didukung baterai 3.300 mAh, tersedia pula fitur fast charging untuk mempercepat proses pengisian baterai.
Lima smartphone ASUS diatas saat ini sudah bisa kamu beli secara resmi melalui berbagai toko online di Indonesia.