Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti - Arlina Tech

Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Kamu tentunya pernah mendownload berbagai macam aplikasi tertentu, yang dibuat oleh beragam developer, aplikasi-aplikasi tersebut tersedia untuk di unduh di market khusus android, atau yang sering kita sebut Google playstore.

Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Dalam Google Playstore tersedia jutaan aplikasi, baik itu aplikasi gratis maupun berbayar yang dapat kamu unduh kapan saja dan dimana saja, dengan menggunakan ponsel pintar Android yang kamu miliki.

Namun Playstore tidak selalu berjalan lancar, ada sebagian orang yang mengeluhkan dengan layanan google play terhenti secara tiba-tiba. Tidak hanya membuat kesal saat gagal mendownload aplikasi.

Namun, juga sangat menyebalkan ketika sedang asik bermain game atau chatingan, tiba-tiba muncul pesan error “sayangnya layanan google play telah terhenti”

Apa Penyebab Sayangnya, Layanan Google Play telah Terhenti?


Sebagaimana kita ketahui Aplikasi Google play termasuk aplikasi sistem dari android, dan sayangnya kita tidak bisa mengatasi masalah ini dengan menguninstall google play.

Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Umumnya penyebab google play terhenti, tidak jauh dari akibat tidak cukupnya memori penyimpanan di android, dan kesalahan pada penanggalan di android.

kedua penyebab tersebut paling sering ditemui, walaupun begitu tidak menutup kemungkinan ada penyebab lain kenapa google play terhenti di android. Seperti, terlalu banyak aplikasi dibuka, virus, dan lain sebagainya.

Sebelum mulai melanjutkan, sebaiknya coba mengecek kedua penyebab tersebut, jika belum menemukan hasil, baru bisa melanjukan mengecek penyebab lainnya yang kita bahas berikut ini.

Cara mengatasi layanan google play terhenti di Android


Tak sedikit orang mengatasi penyebab layanan google play terhenti ini dengan melakukan Hard Reset yang tentunya membuat data dan aplikasi di dalam ponselnya hilang.

Untuk memperbaiki google play terhenti tanpa ada data yang hilang, berikut beberapa cara untuk mengatasi penyebab layanan google play terhenti yang bisa kamu coba :

1. Dengan mematikan paksa layanan google playstore


Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Salah satu cara andalan memperbaiki aplikasi error adalah dengan force stop, atau mematikan paksa aplikasi. Cara ini sudah banyak diketahui dan bahkan dilakukan oleh orang untuk mematikan secara paksa layanan google play, caranya :

  • Masuk ke menu pengaturan (setting) kemudian gulir dibawah dan pilih kelola aplikasi (apps)
  • Selanjutnya pergi ke tab proses, dimana didalamnya berisi kumpulan aplikasi yang sedang berjalan
  • Gulir kebawah dan cari aplikasi Google Play store
  • Pilih google play store dan tekan tombol Force stop atau hentikan paksa
  • Play store akan merestart, dan silahkan buka aplikasi play store

2. Dengan Mengunduh pembaharuan Google play store


Saat kamu sedang asik-asiknya main game ataupun chating dan tiba-tiba layanan google play terhenti, itu menandakan bahwa sistem aplikasi google play tidak mendukung dan butuh di perbarui. Caranya mudah yaitu :

  • Masuk ke menu pengaturan (setting) kemudian gulir dibawah dan pilih kelola aplikasi (apps)
  • Gulir kebawah dan cari Google play store, tap uninstal updates untuk menghapus bug atau error
  • Setelah itu buka Aplikasi Play store, barulah kamu mengunduh versi terbaru dari play store

3. Dengan membersihkan cache aplikasi google play store


Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Di beberapa kasus, kamu bisa memperbaiki error layanan google play terhenti hanya dengan membersihkan cache. Cache merupakan penyimpanan file sementara dari proses aplikasi, sehingga aplikasi lebih cepat ketika dibuka.

Cache ini disimpan pada memori, yang jika sudah menumpuk bisa menjadi salah satu penyebab google play terhenti.

  • Langkah pertama masuk ke menu setting kemudian tap aplikasi
  • setelah itu gulir kebawah dan tekan tombol Google play store dan dan tap tombol clear cache
  • Dengan begitu cache pada Google play store akan dihapus, kemudian menyegarkan kembali cache baru

4. Dengan menghapus cache pada Google play services


Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Jika membersikan cache pada Google play store belum berhasil, besar kemungkinan penyebap layanan google play telah terhenti dikarenakan Google play services. Aplikasi Google play service ini sangat berkaitan dengan sistem android.

Fungsinya antara lain menghubungkan aplikasi-aplikasi pada HP dengan sistem android, seperti mensingkronisasi, mengirim dan menerima notifikasi, termasuk menjadi hal vital bagi google play store. Caranya cukup mudah :

  • kamu cukup masuk ke menu setting, kemudian gulir dan cari Google play services
  • Kamu akan ditampilkan dengan beberapa tombol seperti clear cache dan force stop
  • Klik tombol force stop kemudian tekan tombol clear cache dan otomatis Google play services akan bersih dari cache lama.

5. Dengan merestart smarthphone Android kamu


Cara Memperbaiki Layanan Google Play Terhenti

Apabila kamu sering kali menjumpai perangkat androidmu yang tiba-tiba lemot dan berat pada proses penggunaannya hal ini disebabkan karena banyaknya penumpukan cache pada system android.

RAM yang terlalu penuh mengakibatkan kinerja Android menjadi lemah dan berat. Oleh karena itu untuk mengatasi hal tersebut, kamu cukup melakukan reboot perangkat androidmu.

Dengan tujuan supaya semua aplikasi yang berjalan dilatar belakan bisa tertutup dan kinerja RAM lebih lancar dan tentunya membuat kinerja perangkat akan lebih mulus dan fresh.
Please write your comments